Panduan Menyusui untuk Ibu

Gambar ini adalah panduan menyusui yang diterbitkan oleh Ontario Prevention Clrearinghouse. Mereka memiliki program yang namanya Best Start, yang mulai berjalan sejak tahun 1992. Publikasi ini salah satu dari beberapa publikasi mereka yang menarik, dan informatif. Hampir semua tentang kesehatan ibu dan bayi.

beststart.org

Berkaitan dengan menyusui, panduan yang menarik ini bisa menjadi bahan referensi untuk Anda. Yang paling penting dari panduan ini adalah, Anda harus mengenal kapasitas bayi Anda. Disini ditampakkan dalam bentuk buah. Apa artinya? Bayi Anda tidak bisa dipaksa meminum lebih dari kapasitasnya. Lalu bagaimana bisa mencapai target kenaikan berat badan bayi? Jawabannya hanyalah frekuensi pemberian ASI. Itulah kenapa terkadang Anda perlu bangun tengah malam, karena kurang lebih 2 jam sekali bayi akan minta ASI.

Tidak mungkin 'merapel' jatah ASI bayi dengan memaksanya meminum lebih dari kapasitas perutnya. Tetapi dengan memberinya sesering mungkin, maka ASI Anda akan dapat memenuhi kebutuhan pertumbuhan berat badan bayi, yang dalam 6 bulan pertama setelah lahir pertumbuhannya sangat tinggi.

Hal lain yang perlu diperhatikan adalah dalam hal perlekatan, dan jangan sampai melewatkan hindmilk. ASI matang, yang diproduksi oleh Ibu setelah beberapa minggu setelah bayi lahir, terdiri dari foremilk dan hindmilk. Foremilk, adalah susu yang pertama kali diteguk bayi, setiap kali mulai menyusu. Sedangkan hindmilk adalah ASI bagian akhir sebelum payudara Ibu kosong setelah beberapa saat dihisap bayi.

Berikut juga ada penjelasan dari forum asiforbaby, milis khusus yang membahas mengenai asi dan perawatan bayi:
... biasa dalam Kelas Edukasi AIMI, saya menjelaskan FOREMILK sebagai susu depan, atau susu yang keluar pada isapan2 pertama = air putihnya bayi...
Kemudian HINDMILK atau susu belakang, adalah susu yang keluar pada isapan2 terakhir dan ini adalah nasinya si bayi (yang bikin BB naik dan bayi jadu ndut -- jadi, penting untuk menyusu sampai payudara kosong supaya memastikan agar bayi mendapatkan susu belakang).

Bayi ASIX menentukan sendiri selera makannya (appetite)...kadang hanya haus saja dan maunya minum "air putih" (jadi menyusu hanya sebentar), kadang ingin makan nasi komplit dengan minumnya (alias menyusu sampai kedua payudara kosong) dan ada saat dimana bayi amat sangat lapar, jadi bisa menyusu bolak balik di kedua payudara sampai kenyang.

Baik hindmilk maupun foremilk sama-sama penting. Hindmilk sangat bermanfaat untuk meningkatkan berat badan bayi, karena mengandung lemak yang lebih tinggi daripada foremilk. Selamat menyusui!

Anda dapat mengunduh file aslinya, dalam bentuk .pdf disini.

Lihat juga:
Tips Menyusui
Kumpulan Tips Menyusui
Tips Sukses Menyusui